BeHai sahabat, kali ini kami mempunyai informasi beasiswa pemerintah Jawa Barat. Beasiswa ini diperuntukan bagi mahasiswa universitas Padjajaran (UNPAD). Pendanaan daro pemprof Jawa Barat ini diberikan kepada mahasiswa yang memiliki potensi akademik ataupun ekstrakulikuler yang diberikan oleh pemerintah provinsi JABAR.

Beasiswa pemerintah JABAR ini meliputi pembiayaan tugas akhir, Biaya pendidikan dan daerah 3T baik S1, S2, dan S3. Kuota untuk Beasiswa tugas akhir S1 (18 orang, S2 (8 orang), S3 (10 orang). Kuota beasiswa biaya kuliah S1 (200 orang ), S2 (8 orang), S3 (35 orang) sedangkan beasiswa daerah 3t S1(40 orang).

Persyaratan Beasiswa Pemerintah Jabarini adalah sebagai berikut

  1. Memiliki KTP dan KK JaBar
  2. IPK S1 3,00 dan S2/S3, 25
  3. DIutamakan yang hafal Al Qur-an minimal 5 juz, seni, olahraga dan teknologi ataupun yang lainnya yang dibuktikan dengan sertifikat yang dikeluarkan oleh instansi resmi
  4. Mahasiswa baru S1 (angkatan 2015) minimal UN rata-rata 7,00
  5. Surat keterangan sehat rumah sakit
  6. Tema atau judul penelitian yang dapat menunjang pembangunan Jawa Barat

Jika kamu sedang kuliah di unpad dan mencari beasiswa tugas akhir, beasiswa biaya pendidikan dan beasiswa daerah 3T maka program pemprof Jawa Barat bisa anda coba. Untuk informasi lebih lanjut buka students.unpad.ac.id

About the Author

Papa Sean

Saya adalah seorang yang sudah merasakan mendapatkan beasiswa kuliah S2 yang diperoleh dari Dikti. Karena merasa bersyukur mendapatkan kesempatan melanjutkan kuliah maka saya akan ikut berbagi informasi yang saya punya tentang beasiswa agar siapapun yang ingin melanjutkan kuliah juga merasakan apa yang saya rasakan yaitu menerima beasiswa. Terimakasih

View All Articles