Beasiswa-id.net – Beasiswa Rumah Amal Salman 2018/2019 kini ikut meramaikan penyedia beasiswa kuliah untuk jenjang D3 dan S1. Beasiswa yang merupakan program dari yayasan ini diperuntukkan bagi mahasiswa di wilayah Surabaya, Semarang, Yogyakarta, Jakarta, serta Bandung. Beasiswa 2018 ini dibagikan untuk aktifis kampus, maupun aktifis pengelola masjid. Dengan diadakannya program bantuan dana pendidikan dalam negeri ini, nantinya diharapkan dapat membentuk karakter pemimpin yang baik dan taat agama.
Daftar Isi:
Beasiswa Rumah Amal Salman
Fasilitas Penerima Beasiswa
Beasiswa Rumah Amal Salman menyediakan beberapa fasilitas bagi penerimanya. Adapun fasilitasnya meliputi:
- Penerima mendapatkan dana beasiswa senilai 700.000 rupiah tiap bulannya, dengan durasi minimal selama 1 bulan.
- Penerima mendapatkan pelatihan kepemimpinan dan softskill.
- Penerima mendapat kesempatan bertemu dengan berbagai tokoh nasional yang dapat menginspirasi.
- Penerima dapat memperluas jaringan social networking yang luas antar penerima beasiswa.
- Penerima beasiswa mendapat kesempatan untuk mendapat pembinaan rutin yang berupa outbond, seminar, ataupun coaching yang diadakan tiap bulan.
Baca Juga : Beasiswa Telkom University dari IDCloudHost
Syarat Mendaftar
Untuk persyaratan pendaftaran beasiswa S1 dan D3 ini calon pendaftar dapat melengkapinya sesuai data syarat mendaftar beasiswa dibawah ini:
- Pendaftar beragama Islam yang duduk di jenjang D3 S1 ataupun sederajat.
- Pendaftar merupakan aktifis kampus ataupun masjid yang berdomisili di sekitar wilayah Surabaya, Semarang, Yogyakarta, Jakarta, serta Bandung (dengan minimal 4 bulan).
- Pendaftar bersedia mengikuti program pelatihan Salman Spiritual Camp (SSC) serta Latihan Mujtahid Dakwah (LMD).
- Pendaftar tidak sedang menfatar ataupun menerima beasiswa dari pihak lain.
- Pendaftar siap untuk ikut dalam program beasiswa selama 1 tahun.
Berkas Dokumen yang Dibutuhkan Selama Mendaftar Beasiswa Dalam Negeri
- Surat rekomendasi yang menyatakan aktifis dari lembaga terkait ().
- Essay bertemakan “Impianku di Masa Depan”, dengan syarat :
- Banyaknya kata berkisar antara 500 hingga 700 kata,
- Penulisan menggunakan Font Times New Roman, dengan besar huruf 12pt, dan spasi 1.5,
- Menggunakan Kertas A4 dengan Margin (3 cm kanan, kiri, atas, bawah), serta
- File yang disiapkan berformat PDF, dengan nama dokumen sesuai “Nama Lengkap-Asal Kampus” (contoh : Ahmad Fulan-Universitas Diponegoro).
- Melampirkan scan piagam ataupun sertifikat penghargaan (optional).
- Melampirkan scan KTP, Kartu Keluarga, KTM, serta transkrip KHS (Kartu Hasil Studi) terbaru.
Baca Juga : Info Lengkap Beasiswa S1 2018/2019
Cara Mendaftar Beasiswa Salman 2018 2019
Cara pendaftaran beasiswa dari Rumah Amal Salman ini dapat teman teman dapatkan pada artikel ini. Untuk cara mendaftar beasiswa untuk S1 dan D3 dari rumah amal ini, pendaftar dapat :
- Pendaftar mengisi formulir online melalui web resminya pada link berikut: .
- Pendaftar melengkapi berkas dan dokumen pendaftarn beasiwa D3 dan S1.
- Pendaftar menyatukan file yang telah disiapkan kedalam satu berkas berformat ZIP dengan nama : Nama Lengkap-Asal Kampus,
- Pendaftar mengirimkan file ZIP tadi ke alamat email : beasiswaaktivis@rumahamal.org, dengan Subjek : BAS 2018-Nama Lengkap-Asal Kampus (Contoh : BAS 2018-Ahmad Fulan-Universitas Diponegoro.
Deadline Beasiwa Dalam Negeri oleh Rumah Amal Salman
Batas waktu pendaftaran beasiswa Salman ini berakhir pada 9 Januari 2018. Untuk instruksi selanjutnya akan dikabarkan melalui email beasiswaaktivis@rumahamal.org.
Baca Juga : Contoh Surat Rekomendasi untuk Beasiswa LPDP
Kontak Person
Bagi pendaftar beasiswa 2018 2019 yang ingin bertanya dan mengenal lebih jauh mengenai beasiswa Rumah Amal ini dapat bertanya melalui kontak berikut:
No Telpon : 089657828242 (Inayah), 085720111753 (Agis)
Sekian bahasan Beasiswa Rumah Amal Salman untuk Mahasiswa D3 S1 Tahun 2018 2019, semoga bermanfaat.